Blimbing, 19 Juli 2025 - Setelah lima hari menjalani Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), SDTQ Al Ihsan resmi memulai kegiatan belajar mengajar (KBM) pada Sabtu, 19 Juli 2025. Suasana hangat terasa sejak pagi hari ketika para asatidz menyambut para santri di gerbang sekolah dengan senyum dan semangat.
Kegiatan diawali dengan murojaah pagi bersama sebagai bentuk pembiasaan harian untuk menguatkan hafalan Al Qur`an santri. Setelah itu, seluruh santri melaksanakan sholat dhuha berjamaah di halaman bawah sekolah, dilanjutkan dengan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala SDTQ Al Ihsan, Ustadz Imam Muslihin, S.Pd.
Dalam sambutannya, beliau mengajak para santri untuk memulai tahun ajaran ini dengan penuh semangat, dan mengingatkan pentingnya ilmu dalam kehidupan sebagai bekal di dunia dan akhirat. ``Hari ini adalah langkah awal dalam perjalanan menuntut ilmu, Allah akan mengangkat derajat orang yang menuntut ilmu. Tiada yang kita cari di sini selain ilmu.`` Ustadz Imam juga menyampaikan kutipan ``Barangsiapa yang menginginkan kebahagiaan dunia, maka hendaknya dengan ilmu. Dan barangsiapa yang menginginkan kebahagiaan akhirat, maka hendaknya dengan ilmu. Dan barangsiapa yang menginginkan kebahagiaan keduanya, maka hendaknya dengan ilmu`` ujar beliau.
Setelah apel, santri memasuki kelas masing-masing untuk mengikuti pembelajaran seperti biasa. Meskipun merupakan hari pertama, semangat belajar santri sudah terpancar untuk mengikuti pelajaran.
Sekitar pukul 10.00 WIB, seluruh santri kembali berkumpul di halaman sekolah untuk mengikuti sosialisasi dan pengenalan lagu hymne SDTQ Al Ihsan. Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan rasa cinta dan kebanggaan terhadap sekolah, sekaligus memererat kebersamaan antar santri dan asatidz.
Setelah sosialisasi, santri melaksanakan sholat dzuhur berjamaah, yang menjadi bagian penting dari rutinitas harian di SDTQ Al Ihsan. Kegiatan belajar hari pertama ditutup dengan kepulangan santri kelas 1 hingga 6 secara tertib.
Dengan dimulainya KBM hari ini dengan semangat, SDTQ Al Ihsan optimis tahun ajaran 2025/2026 akan menjadi tahun ajaran yang lebih baik lagi dalam meningkatkan mutu pendidikan islami. Serta menumbuhkan generasi Qur`ani yang sholih, cerdas, kuat, mandiri, berwawasan qur`ani sesuai visi sekolah. Aamiin.